Cara mandi onsen di Jepang yang tepat

Cara mandi onsen di Jepang yang tepat

FUJIHARU – Ternyata mandi di onsen Jepang tidak sembarangan lho. Jika tidak diikuti, maka akan membuatmu malu saat berendam di onsen Jepang nanti.

Onsen adalah tempat berendam air hangat umum yang biasanya ada di daerah sekitar pegunungan Jepang atau bisa juga di tempat buatan yang biasanya ada di kota besar seperti Tokyo dan sekitarnya.

Ikaho dan Kusatsu di Gunma merupakan beberapa tempat yang wajib kamu kunjungi jika ingin berendam di onsen Jepang.

Destinasi onsen terbaik Jepang

  1. Kusatsu Onsen (Gunma)
  2. Beppu Onsen (Oita)
  3. Yufuin Onsen (Oita)
  4. Arima Onsen (Hyogo)
  5. Noboribetsu Onsen (Hokkaido)
  6. Kurokawa Onsen (Kumamoto)
  7. Kinosaki Onsen (Hyogo)
  8. Hakone Onsen (Kanagawa)

8 cara mandi onsen di Jepang

Tanpa pakaian

Kamu wajib melepaskan semua kain dibadanmu. Kenapa? Agar mandi lebih nyaman dan juga bersih.

Orang Jepang mandi bertelanjang badan karena akan membersihkan badan. Jangan pikir matamu bebas jelalatan untuk mengecek punya orang lain. Kamu cuma ingin berendam saja, bukan?

Sebelum masuk onsen, mandi dulu

Bersihkan seluruh badanmu dengan sabun dan sampo yang telah disediakan. Bagi yang sensitif dengan produk tertentu, bawa saja alat mandimu asal bersih dan praktis sehingga saat dibawa, mudah digunakan.

Jika perlu bersihkan daki daki yang memfosil dibadanmu sampai menghilang ya.

Baca Juga: Pengalaman mandi onsen di Jepang tanpa baju secuilpun

Bersih dari sabun

Sabun dan sampo wajib bersih ya. Tidak menyisakan lengket atau bau apapun yang menempel dibadanmu karena kamu akan berendam bersama dengan orang lain. Jika kamu masih ada sabun atau sampo pasti akan membuat orang lain jijik.

Barang bawaan bersih

Alat mandi atau handuk yang kamu gunakan untuk berendam harus bersih dan tertata ya. Jangan sampai mata mata orang jepang melihatmu dengan aneh karena tidak bisa berbaur dengan baik.

Baca Juga: Traveling di Ikaho Onsen Gunma Jepang

Perhatikan dimana air mengalir

Jika melihat ada sumber air yang mengalir, kamu jangan berdiri disitu karena nanti dikiranya kamu akan mengotori air air lainnya. Sumber air itu akan menyebarkan air bersih untuk ke kolam berendam, makanya sebisa mungkin tidak dekat dengan sumber tersebut.

Handuk simpan di kepala

Meskipun tidak selalu menyimpannya di kepala, kamu harus simpan handuk dan jangan sampai mencelupnya di kolam berendam, apalagi mencucinya. Tidak

Baca Juga: Belajar bahasa Jepang untuk pemula

Jangan masukkan rambutmu ke onsen (menyelam)

Kamu telah mandi dan bersih dari segala sampo dan sabun, tapi bukan berarti rambutmu yang bersih bisa dicelupkan di air onsen. Siapa tahu rambutmu rontok dan mengenai tamu lain, jadi jangan pernah biarkan rambutmu tercelup dengan sengaja di onsen.

Keringkan badanmu sebelum masuk ruang ganti

Jika telah selesai berendam, kamu harus keringkan badanmu terlebih dahulu sampai kering sebelum masuk ke ruang ganti pakaian. Ingat, jika kamu masih basah dan masuk ruang ganti mengakibatkan lantai becek dan nantinya akan bau.

Sudah tahu kan aturan masuk onsen di Jepang dengan baik? Dengan mempraktekkan aturan mandi onsen di atas, kamu tidak akan malu maluin dirimu saat liburan ke Jepang nanti.

Baca Juga: Cara meningkatkan bahasa Jepang

Note, bagi yang mempunyai tato segede gaban, lebih baik tanya terlebih dahulu. Terkadang ada informasi bagi yang mempunyai tato besar tidak diperbolehkan masuk karena terlihat seperti anggota kelompok tertentu.

Tags:

bahasa jepang ke indonesia,
jlpt,jlpt adalah,jlpt n5,jlpt n4,jlpt n5 test
jlpt sensei,jlpt n3,jlpt n1,jlpt n2,jlpt n5 pdf
jlpt n5 kanji