Membuat Blog Baru di Google Agar Google Adsense Cepat Cair

Membuat Blog Baru di Google Agar Google Adsense Cepat Cair

FUJIHARU – Karena penghasilan di Google Adsense aku nggak pernah tinggi, maka dipastikan akan susah untuk segera mencairkan uang yang ada di Adsense. Cara agar cepat cair adalah aku harus memperbaiki berbagai macam hal yang ada di blog: Seo, keyword pas, marketing, dll. Kali ini aku akan membuat blog baru di Google agar penghasilan Adsense bertambah cepat karena bisa datang dari penghasilan blog lain. Beberapa ada yang bilang ternak blog.

Membuat Blog Baru di Google Agar Google Adsense Cepat Cair
Blog Baru

Ternak Blog Susah

Istilah ternak blog mungkin benar adanya. Tapi, bagi aku yang masih pemula, sangat sulit untuk membuatnya. Bagaimana tidak, membuat satu blog dan memelihara saja cukup menguras waktu jika masih belum terbiasa, apalagi membuat blog baru. Tapi, demi Google Adsense dan juga kemandirian finansial, aku harus berusaha lebih.

Baca Juga:

Update data

Cara yang aku gunakan agar penghasilan adsense terus bertambah adalah dengan memperbaiki kualitas tulisan yang sedang dibuat dan juga yang telah dibuat. Jika aku ada ide dan melihat isi artikel kurang bagus, maka aku akan update datanya agar semakin kekinian atau sesuai. Bahkan, beberapa keyword yang bagus juga aku tampilkan di artikel.

Membuat Blog Baru di Google Agar Google Adsense Cepat Cair

Cara yang aku lakukan berasal dari blog blog yang telah aku baca. Katanya, jika kita memasukkan kata kunci yang sesuai, maka kemungkinaan artikel kita akan muncul di page one pencarian. Seneng banget kan?

Satu artikel setiap hari

Muncul di page one aja seneng, apalagi banyak yang mengunjungi, ini artinya penghasilan adsense akan semakin bagus dan banyak. Berkat informasi itu, aku memperbaiki seluruh data dan juga tetap mebuat artikel agar selalu update. Minimal aku canangkan satu artikel di setiap blog setiap harinya.

Setelah blog ini diupdate setiap hari, aku juga harus membuat daftar antrian artikel agar ketika aku malas atau nggak ada, daftar antrian artikel akan tetap tampil setiap hari. Butuh energi memang, tapi harus dilakukan. Semoga sukses.

Pernah gagal ternak blog

Setelah blog fujiharu sedikit lebih stabil, aku mulai mencari informasi terkait ternak blog. Dulu aku pernah membuat blog banyak yang telah aku pikirkan tema atau niche nya, tapi ternyata tidak mudah jika dilalukan seorang amatir seperti aku. Makanya blog aku hapus secara permanen.

Kini, aku mulai membuat blog baru dari blogspot yang gratis. Karena gratis inilah aku membuat blog kembali di blogger. Sebelumnya pernah bikin, jadi setidaknya aku nggak bodoh bodoh amat dalam menbuatnya. Kini sedikit lebih efektif.

Blog baru

Ternyata aku bisa membuat blog. Blog kedua ini aku beri judul Interpreter Gadungan. Kenapa namanya seperti itu? Karena isinya khusus tentang kerjaan seorang interpreter dan bahasa Jepang. Lalu kenapa harus embel embel gadungan? Karena aku belum profesional sebagai interpreter, maka aku menyebutnya gadungan atau palsu. Meskipun palsu, insya allah aku membuat data sesuai dengan yang aku rasakan, nggak menipu, dan ketika bekerjapun pantang untung berbohong.

Artikel yang saat ini aku buat baru ada 3 buah. Rencananya aku harus membuat artikel minimal sehari satu, sampai semua artikel ada sekitar 10-15 an. Setelah itu aku akan menunggu untuk memonetisasinya di google adsense.

Menguras tenaga, waktu, uang dan pikiran

Membuat blog baru di google sangat menguras tenaga juga lho. Aku harus ganti template premium, mendaftarkan ke google analytic, memperbaiki layout, navigasi, dll. Cukup mengguras tenaga dan pikiran. Apalagi aku juga harus membuat about, privacy, sitemap, dll. Btw, kalo uang udah pasti terbuang ya. Hehehe.

Membuat Blog Baru di Google Agar Google Adsense Cepat Cair
Penghasilan sampai 29 Juni 2019

Tapi, ketika aku telah membuatnya, aku merasa bangga pada diri sendiri, bahwa jika kita push the limit, kita bisa kok. Memang banyak sekali hambatan yang aku terima, misalnya gagal mendaftarkan judul, gagal daftar ke bing webmaster (masih gagal sampai sekarang), tapi nggak membuat aku menyerah. Jika gagal, maka aku akan biarkan tersisih sementara dulu, aku kerjakan yang bisa dikerjakan. Insya allah nanti akan dikerjakan lagi.

Semoga dengan pembuatan blog baru ini, aku bisa lebih cepat dalam mencairkan dana dari adsense. Amiin.