Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

FUJIHARU – Pandemik corona ada baiknya juga. Masa sih? Bukankah semua hal menjadi rugi? Negatif? Tidak menyenangkan? Iya sih, tapi aku mencoba untuk mencari hal baik dari kegiatan lockdown yang dilakukan beberapa waktu lalu, bahkan sampai sekarang masih aku lakukan karena pekerjaan masih belum normal, alias banyak yang dibatalkan.

Aku adalah salah satu pengajar lepas bahasa Jepang di tempat kursus dan juga perusahaan perusahaan Jepang.

Karena pandemik covid19, banyak sekali pekerjaan aku yang digagalkan, bahkan dibatalkan. Banyak kesempatan yang hilang akibat virus yang konon katanya dari China ini.

Baca Juga: Belajar bahasa Jepang bagi (bukan) pemula

Lalu kebaikan apa saja yang aku dapatkan dari pandemik Corona ini? Salah satu yang menonjol adalah aku jadi lebih sering browsing tentang apapun. Jika ada masalah kesehatan, maka aku akan browsing mulai kenapa penyakit tersebut muncul, gejalanya apa, bagaimana cara mengobatinya, bahkan menghindarinya. Alhamdulillah banyak manfaatnya. Aku jadi semakin tahu banyak.

Dari segi bahasa Jepang, tentunya menjadi saat yang tepat untuk nostalgia dengan anime anime jadul.

Aku suka menonton film anime atau film film Jepang zaman dulu, tapi karena saat itu sangat susah sekali menonton film Jepang, maka kesempatan menontonnya tidak tuntas alias bolong bolong.

Nostalgia menonton film Jepang

Bagi yang merasakan film jaman dulu, pastinya menonton di tetangga yang kaya raya dengan segudang persyaratan yang diajukan oleh yang punya tivi. Bisa ditanyakan silsilah keluarga, apakah sudah mandi atau belum? Bersih atau tidak? Apakah umbel yang ada masih bisa ditoleransi atau tidak? Bagi yang tidak begitu kenal dengan yang empunya, biasanya kita hanya menonton atau mengintip dari luar jendela yang ditutupi oleh hordeng dengan anak sang empu yang cekikikan puas karena bisa bully kita. Tapi, hal itu sungguh luarbiasa indah dan aku sangat bersyukur. Entah kenapa tidak ada sama sekali kebencian pada orang yang kikir tersebut. Hihihi.

Karena aku mempunyai banyak waktu luang, aku ingin mengasah bahasa Jepang dengan film anime yang belum selesai aku tonton saat masih kecil dulu. Berikut adalah anime anime nostalgia yang patut ditonton dan bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan bahasa Jepang aku saat ini.

Baca Juga: Download So Matome N2 Komplit

Rekomendasi film jadul menarik

Inuyasha

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Bercerita tentang makhluk kuat setengah manusia dan siluman. Tapi karena seorang yang mempunyai kemampuan setengah dari manusia dan siluman, maka dia bertekad ingin menjadi siluman seutuhnya dengan mengejar shikonotama (bola dengan kekuatan besar).

Pencarian shikonotama ini melibatkan kisah cintanya bersama gadis masa lalu, Kikyo dan gadis masa kini: Kagome. Bagaimanakah petualangan Inuyasha dalam mengejar shikonotama agar menjadi siluman seutuhnya?

Shinchan

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Meskipun Shinchan berupa anime serial, ceritanya yang lucu dan menarik tidak membosankan untuk ditonton saat waktu senggang. Tingkah polanya yang seperti anak remaja, bahkan orang dewasa membuatnya kocak karena berada ditubuh bocah yang berusia 5 tahun.

Bersama teman temannya, Shinchan akan menghibur dan membuat bahasa Jepangku meningkat, apalagi informasi budaya yang ada bisa jadi referensi menarik saat mengajar.

Baca Juga: Akuma sensei, film Jepang tentang cara mendidik seorang guru

Ksatria Baja Hitam

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Inilah ksatria baja hitam yang melegenda. Siapa yang tidak tahu Black Rider. Hampir semua anak anak pada saat itu, apalagi yang laki laki mengetahui film Black Rider. Kini, filmnya juga ditayangkan di televisi swasta.

Maruko chan

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Cerita keluarga tidak selamanya membosankan. Maruko chan, seorang gadis cilik yang lucu akan membuatmu terpingkal pingkal dengan tindakannya yang kocak.

Kekocakan Maruko layaknya seperti anak anak biasa, tidak seperti Shinchan yang berbau hal dewasa.

Ranma 1/2

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Film transgender yang diselipkan pada Ranma begitu rapi. Bahkan ketika aku kecil, sama sekali aku tidak mengerti kenapa Ranma bisa berupah menjadi seorang cewek. Ketika menonton kembali, aku jadi tahu bahwa jika Ranma disiram air panas atau air dingin, maka dia akan berubah menjadi laki laki tegap atau gadis yang sangat manis.

Cerita cinta dan juga perseteruan dengan musuh musuhnya sangat kocak dengan bumbu bela diri khas Jepang dan China.

Sailor moon

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Sebelum genre sihir muncul, Sailor moon telah muncul lebih dulu dengan beberapa kekuatan yang mirip dengan sihir.

Cerita tentag manusia bulan yang bereinkarnasi sebagai gadis smp dengan masalah cintanya sangat menarik untuk ditonton.

Dengan kekuatan bulan, akan menghukummu!

Dragon Ball

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Sebelum Dragon Ball Heroes muncul, sebelumnya ada Dragon Ball Z lho. Inilah asal muasal Goku sebagai tokoh utama muncul sebagai tokoh anime yang katanya sebgaai cikal bakal tokoh utama kuat. Konon, Naruto juga terinspirasi dari film Dragon Ball.

Baca Juga: Daftar Materi Bahasa Jepang

Cardcaptor Sakura

Belajar bahasa Jepang dari anime/ film jadul

Film sihir yang meibatkan gadis kecil kelas 4 SD adalah film atau anime tentang sihir yang patut dicontoh. Cerita menarik tentang kartu kartu yang berulah harus diberantas dan disegel oleh Sakura agar tetap berada di bukunya.

Cerita bagaimana Sakura akan menangkap kartu Clow bersama sahabatnya sangat seru untuk disaksikan.

Masih banyak anime jadul yang perlu ditonton? Banyak. Tapi saat ini aku baru menonton beberapa film tersebut. Tidak ditonton secara semalaman, tapi dicicil.

Jika berguna untuk menaikkan kemampuan bahasa Jepangmu, kenapa tidak dicoba? Toh, anime atau film tersebut juga menjadi anime terbaik pada masanya.