Wonder Park taman bermain imajinasi yang menjadi kenyataan

Fujiharu.com – Film animasi yang sangat unik dan rilis tahun 2019 yang cukup menarik berjudul Wonder Park. Bercerita tentang seorang gadis kecil bernama June yang menemukan taman bermain imajinasinya kini berubah menjadi sebuah kenyataan.

Wonder Park bercerita tentang seorang anak kecil, tapi isi dari film menurutku sangat dewasa sekali. Diakhir film, ada sebuah statement yang kurang lebih isinya adalah:

Kesedihan akan selalu ada dan tidak pernah hilang, tapi dengan melihat kesedihan tersebut, kita bisa lebih menghargai kebahagiaan.

Baca Juga: Scary stories to tell in the dark (2019) Film Ala Goosebumps

1. Budget film Wonder Park berapa dan untungnya berapa?

Film Wonder Park berbudget sekitar USD 80-100 juta dengan penghasilan sekitar USD 120 Juta, bukan angka yang besar, tapi memang kondisi lagi kurang bagus karena covid19 telah menyebar dan larangan menonton atau rasa takut menonton salah satunya membuat film ini kurang sukses dipasaran.

Meskipun kurang begitu sukses, film ini cukup dipuji dari segi animasi dan juga voice actingnya.

2. Apakah film Wonder Park karya Disney?

Film Wonder Park merupakan produksi Paramount Animation dan Nickelodeon Movies.

Baca Juga: Film ‘Level 16’ peternakan kulit manusia

3. Certa film Wonder Park tentang apa?

June Bailey, anak kecil berusia 10 tahun yang menemukan taman imajinasinya ternyata benar benar ada disuatu tempat, tapi kini telah terbengkalai.

Melihat dari beberapa cerita di atas, apakah cukup menarik bagimu untuk menontonnya?

Cast Wonder Park Film

Jennifer Garner, Matthew Broderick, John Oliver, Mila Kunis, Kenan Thompson, Ken Jeong merupakan voice artist yang mengisi film Wonder Park dan memang begitu pas.

Review film Wonder Park

IMDB mengganjar film animasi Wonder Park 5.9 dari 10 yang memang sesuai sih dari keseluruhan film. Rotten Tomatoes memberikan tomatometer nya justru lebih diluar ekspektasi karena sangat rendah sekali 34%. Padahal filmnya tidak buruk buruk amat kok.

Baca Juga: Film bagus Jepang Hanzawa Naoki

Plot Film Wonder Park

June Bailey, seorang anak kecil berumur 10 tahun yang sangat dekat dengan sang ibu. Mereka membangun sebuah taman impian bermain yang selalu dibuat dengan sang ibu dan June.

Suatu ketika, Ibu June terkena suatu penyakit yang membuatnya harus mendapatkan perhatian khusus di rumah sakit diluar kota. June dan ibunya harus berpisah.

June merasa sedih karena harus berpisah dengan orang yang sangat disayanginya. Meskipun dia tinggal dengan ayah yang sayang dengannya, hal ini sangat berbeda dengan sang ibu.

Taman bermain yang dulu dibangun bersama ibunya kini mangkrak dan hilang. June tidak ada semangat lagi untuk bermain atau membangn taman impiannya.

June telah menjauh dari berbagai hal yang berhubungan dengan taman bermain impiannya.

Baca Juga: ‘Dragon Zakura’ Film Jepang tentang cara belajar

Agar June kembali bersemangat, sang ayah menyuruh June untuk mengikuti perjalan camping sekolah. Awalnya dia menolak permintaan ayahnya, tapi dengan berat hati akhirnya dia ikut.

Dalam perjalanan, June mempunyai rencana untuk kabur dari trip tersebut dan kembali ke rumah. Untuk memuluskan rencana tersebut, June kongkalikong denga temannya.

June berhasil kabur dan berusaha kembali pulang. Saat dia melewati hutan, dia menemukan hal aneh. Dia mengikuti keanehan tersebut dan sampailah dia pada taman bermain yang terbengkalai.

Saat ditelurusi dengan teliti, ternyata taman bermain tersebut adalah taman imajinasi yang dia buat bersama ibunya beberapa tahun lalu. Tapi kenapa bisa menjadi kenyataan? Lalu kenapa sekarang menjadi terbengkalai? Apa yang terjadi?

June meneliti semua taman bermain tersebut sampai akhirnya dia menemukan teman teman imajinasinya. Lalu, bagaimanakah cara agar taman bermain tersebut kembali buka dan banyak pengunjungnya?